Sosialisasi Hasil Karya Mahasiswa STMIK Prabumulih pada siswa di Lembaga Kursus Global Mandiri Prabumulih

0 komentar



Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer  Prabumulih (disingkat STMIK Prabumulih) didirikan pada tahun 1999. Kampus STMIK Prabumulih berada jl. Patra kelurahan Prabumulih Selatan.

Visi :
Menjadi Sekolah Tinggi Berbasis Teknologi Informasi yang Unggul di Tingkat Nasional Pada Tahun 2025

1. Komputerisasi Akuntansi (D3)
Visi :
Menjadi Program Studi yang menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas di bidang Komputerisasi Akuntansu dan Perpajakan serta berdaya saing  Nasional Pada Tahun 2025
2. Sistem Informasi (S1)
Visi :
Menjadi Program Studi yang menghasilkan lulusan berkualitas berbasis Sistem Informasi dan Perancangan Perangkat Lunak Berstandar Nasional Pada Tahun 2025

PELATIHAN INTERNET UNTUK PEGAWAI DAN STAF SMP TAMAN SISWA PRABUMULIH

0 komentar




Pesatnya kemajuan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) serta meluasnya perkembangan infrastruktur Informasi global telah mengubah pola dan cara kegiatan bisnis, industri, perdagangan dan pemerintah. Perkembangan ekonomi berbasis ilmu pengetahuan dan informasi telah menjadi paradigma global yang dominan. Kemampuan untuk terlibat secara efektif dalam revolusi jaringan informasi akan menentukan masa depan kesejahteraan bangsa.
Berbagai keadaan menunjukkan bahwa Indonesia belum mampu mendayagunakan potensi TIK secara baik dan oleh karena itu Indonesia terancam kesenjangan digital (digital divide). Kesenjangan sarana dan prasarana TIK antara kota dan pedesaan juga memperlebar jurang perbedaan sehingga terjadi pula digital divide di dalam negara kita sendiri.
Teknologi internet selain digunakan untuk berkomunikasi juga untuk mencari informasi dalam hal yang berhubungan dengan peraturan-peraturan pemerintah terkait pelaksanaan belajar mengajar di sekolah.
Untuk itu, kami dari tim pengabdian kepada masyarakat STMIK Prabumulih bermaksud menyelenggarakan pelatihan internet kepada pegawai dan staf SMP Taman Siswa Prabumulih, dengan harapan bahwa dengan menguasai Teknologi Informasi dapat mendukung kelancaran dalam mendapatkan dan menyampaikan informasi kepada masyarakat khususnya masyarakat SMP Taman Siswa.  

Evaluasi Qualitas Layanan website Yayasan Pendidikan Prabumulih terhadap pengguna (Studi Mahasiswa YPP)

0 komentar





Mengevaluasi sebuah website dengan menggunakan Metode WebQual merupakan salah satu metode atau teknik untuk mengukur kualitas sebuah website didasarkan pada persepsi pengguna akhir. Penelitian ini menggunakan 3 dimensi yaitu Kualitas Informasi, Kualitas Interaksi dan Kualitas Penggunaan. Pada tahap analisis, sampel yang digunakan tahapan dari 105 responden dari mahasiswa Yayasan Pendidikan Prabumulih dengan mahasiswa dari STIE Prabumulih, STMIK Prabumulih dan STIT Prabumulih. Tahap selanjutnya adalah analisis data yang terdiri dari uji validitas, uji reliabilitas dan penilaian dengan skala Likert. Dalam uji validitas dan uji reliabilitas menggunakan alat bantu perhitungan statistik yaitu SPSS Statistics versi 21. Dalam penilaian menggunakan skala Likert digunakan interval penilaian 5, yaitu Sangat setuju, Setuju, Netral dan Tidak Setuju dan Sangat Tidak Setuju. Hasil dari perhitungan menyatakan bagaimana mutu website Yayasan Pendidikan Prabumulih.

Kata kunci: WebQual, validitas, reliabilitas, Skala Likert.

ANALISIS DAN PENGEMBANGAN APLIKASI PEMBAYARAN STUDI KASUS PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TIRTA PRABUJAYA KOTA PRABUMULIH

0 komentar



Abstract: The development of sophisticated technology and information nowadays is very helpful for human life. One of the technological developments is the application. PDAM Tirta Prabujaya has also been using application which enables to serve the payment of water usage used by the customers. The application uses Microsoft Visual Basic 6.0, and therefore its is necessary to have a development. This research analyzes the application used and develops the application. The method used in analyzing the application is the Object Oriented Analysis and Design (OOAD) method and the development method used is the Prototype method. The analysis obtained is expected to be helpful in the development of water payment application, thus the performance of PDAM Tirta Prabujaya can be maximally improved.

Keywords: Analysis, Development, Application, Payment, OOAD

Diberdayakan oleh Blogger.